Variasi lain dari kue soes. Diisi salad? why not? ternyata lebih fresh dan menyehatkan lho.. d(^_^)b
Bisa menjadi alternatif appetiser jika ada acara arisan atau kumpul bareng teman dan kerabat.
Silahkan dicoba ya...dan jangan lupa kasih komentar bagaimana hasilnya..
Bahan-Bahan:
Untuk kulit soes:
- 100 gr unsalted butter (atau margarine)
- 200 ml air
- 1 gelas tepung terigu
- 1/4 sdt garam
- 4 butir telur. Kocok lepas.
- 1 sdt baking powder
- wijen untuk taburan secukupnya.
Bahan untuk salad:
- 1 buah wortel ukuran sedang. kupas dan potong bentuk korek api atau parut kasar.
- 3~4 lembar daun kubis. potong sangat halus.
- 1 buah bit merah ukuran kecil. kupas dan potong bentuk korek api atau parut kasar
- 3 sdm jagung manis kalengan.
- daun selada secukupnya untuk alas
*Campur dan aduk rata semua bahan salad (kecuali daun selada). Sisihkan dan simpan dalam lemari es.
Saus untuk salad:
- 3 sdm mayones.
- 1 sdm saus tomat
- 1/2 sdm gula pasir halus
- 1/4 sdt garam
- 1 ~ 2 sdm perasan air lemon
* Campur dan aduk rata bahan untuk saus. Sisihkan dan simpan dalam lemari es.
Cara membuat :
1. Butter direbus bersama air dan garam. Aduk hingga mendidih. Matikan api.
2. Masukkan terigu sedikit demi sedikit dan nyalakan api kecil.Teruskan aduk hingga adonan benar-benar kalis. Angkat dari api dan dinginkan.
Note: Sambil mendinginkan adonan, tetap aduk adonan supaya menghasilkan soes yang berongga bagus.
3. Setelah dingin, tambahkan baking powder dan telur sedikit demi sedikit sambil tetap diaduk. Pengadukan bisa menggunakan sendok kayu, mikser listrik atau pengaduk telur manual.
4. Olesi cetakan pie kecil dengan mentega. Cetak adonan soes ke dalam cetakan pie secukupnya (jangan terlalu banyak). Taburi dengan wijen.
5. Panggang di oven kurang lebih 25 mnt dengan suhu 180 deg C.
Note: Kenali kondisi Oven anda. Ukuran dan kondisi oven menghasilkan panas yang berbeda
Cara menyajikan:
Campur bahan salad dan saus salad hingga rata. Potong kulit soes menjadi dua secara horisontal. Alasi bagian bawah dengan daun selada dan taruh isian salad. Tutup dengan bagian atas kulit soes.
Note:
campur dan isi soes menjelang disajikan agar lebih segar dan kulit soes tidak basah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar